Semalaman berbicara dengan diri sendiri. Tanpa fasilitas apa-apa. Berteman sajadah dan mukena. Semua saya tumpahkan disana. Sedikit terbuka mata dan matahati, melihat dan merasa ke dalam. Sangat banyak kekurangan dan kesalahan dalam diri saya. Dan sedikit demi sedikit saya harus mulai menata lagi kekurangan yang ada agar hidup saya lebih baik. Segala dendam harus dibersihkan (dan itu ternyata membutuhkan waktu yang sangat panjang) tapi HARUS dihapus.
Ibarat tangan yang menggenggam sebatang pinsil, semakin kencang genggaman tangan kita maka akan semakin sulit pinsil itu terlepas dari jemari. Begitu pula dengan dendam, semakin kita mendendam pada seseorang, maka hati kita akan dikuasai olehnya. Dan kita tidak akan berhasil menghilangkan perasaan itu sampai kapanpun.
Subhanallah ....
Ayo, Yusty Arubadewi ,,,, kuasai hatimu sendiri. Berjalan perlahan maju , raih apa yang kamu inginkan. Jangan takut pada apapun. Karena ada ALLAH SWT yang selalu menemanimu. Kamu tidak sendirian. Ringankan hatimu, lihatlah hatimu, ada banyak cita-cita yang belum terwujud.
Tersenyumlah ... Yusty Arubadewi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar